Pages

Friday, April 15, 2011

saat untuk melepaskan

copy and paste dari KOKI Kolom Kita
Kolom Seni

Saat Untuk Melepaskan by Coolman Deds



Ada hal-hal yang sebenarnya tidak ingin kita lepaskan. Orang-orang yang tidak ingin kita tinggalkan. Tapi, ada saat dimana kita harus berhenti mencintai seseorang. Bukan karena orang itu berhenti mencintai kita, melainkan karena kita menyadari bahwa orang itu akan lebih berbahagia apabila kita melepaskannya.
Kita tidak ingin melepaskan seseorang ketika kebahagiaan kita sangat bergantung pada orang itu.
Kita tidak ingin melepaskan seseorang ketika kita merasa dia itu ganteng, cantik, teristimewa dibandingkan dengan yang lain.
Kita tidak ingin melepaskan seseorang ketika kita takut tidak dapat menemukan yang seperti dia.
Kita tidak ingin melepaskan seseorang ketika begitu banyak saat saat indah senantiasa terbayang dibenak kita.
Kita tidak ingin melepaskan seseorang ketika hati kita berkata “Saya sangat mencintainya”. 
Ingatlah !! Melepaskan bukanlah akhir dari dunia melainkan awal dari suatu kehidupan baru…

Kita harus melepaskan seseorang karena kebahagiaan kita tidak tergantung padanya.
Kita harus melepaskan seseorang karena kita menyadari yang ganteng,yang cantik, yang istimewa belum tentu yang terbaik buat kita.
Kita harus melepaskan seseorang karena kita tahu jika Tuhan mengambil sesuatu, Ia telah siap memberi yang lebih baik.

Kita harus melepaskan seseorang ketika saat saat indah hanyalah tinggal masa lalu.
Kita harus melepaskan seseorang karena kepala kita berkata “tidak ada lagi yang dapat dipertahankan”.
Kegagalan tidak berarti Anda tidak mencapai apa apa… namun Anda telah memahami sesuatu…! 
Segala sesuatu ada waktunya, ada saat mempertahankan, ada saat melepaskan…!!


tentang papi


setelah papi meninggal (kakek, ayah dr mom), 27 januari 2003, aku mulai menulis tentang papi. aku ingin menuliskan semua kenangan yang aku punya tentang papi, agar selamanya papi abadi walau hanya dalam bentuk tulisan, agar memori tentang papi bisa setiap saat aku baca kembali ketika aku merindunya. tapi baru menulis beberapa kalimat saja, aku sudah mewek duluan. banjir sampai ke kertas2nya. setiap kali aku merasa kuat, tidak sedih lagi karena ditinggal papi, aku lanjutkan tulisanku. untungnya dari awal aku menulis pakai pensil jadi tintanya tidak luntur dan bagian2 yang basah tinggal aku jemur hingga kering. selesai beberapa kalimat, aku mewek lagi. ternyata menulis kenangan tentang orang yang kita cintai bisa sebegitu kuatnya melunturkan dinding emosi. begitu aku punya laptop tahun 2006, tulisan tentang papi aku pindah. aku pikir mengetik ulang semua yang sudah aku tulis waktu itu akan lebih mudah, tapi ternyata sama aja. mewek lagi mewek lagi. aku sampai kesal dg diriku sendiri karena terlalu cengeng. meski begitu, aku tetap berusaha melanjutkan tulisan itu. klo mata sudah basah aku cepat2 berhenti. khawatir juga laptop hasil nabung selama di seattle kena tetesan air mata sendiri. 

tujuh tahun lebih aku berusaha menuliskan semua kenangan bersama papi., tapi hingga kini hanya secuil halaman yang berhasil selesai. sepertinya aku lebih banyak meweknya dibanding menulis itu. yang kusesali hingga saat ini adalah dua kali aku tidak sempat mengucapkan selamat tinggal pada papi. ketika aku pindah ke jogja bulan mei 2002, karena jarak rumah dari pelabuhan cukup jauh dan kapal ke surabaya berangkat jam 7 pagi, kami tidak sempat mampir ke rumah papi, dan aku tidak sempat pamitan langsung pada papi. menjelang akhir tahun 2002 kondisi kesehatan papi menurun. saat papi sakit, papi dirawat di rumah sakit, dan karena tidak satupun di antara keluarga punya handphone, aku hanya bisa menanyakan kondisi papi lewat telpon ke rumah, tidak pernah bisa berbicara langsung dengan papi. dan ketika papi akhirnya meninggal, aku juga tidak bisa pulang ke makassar karena tidak ada biaya sama sekali. dan selanjutnya yang kuingat aku hanya terus mendengar lagu "tears in heaven - eric clapton" 

hari ini, 15 april, ulang tahun papi. hanya seminggu jarak ulang tahun papi dg aku. sewaktu papi masih hidup, ulang tahun kami biasanya dirayakan bersama, entah itu di tgl 15 ataupun di tgl 22. kalau papi masih hidup, tahun ini papi berumur 85 tahun. 

aku rindu sekali pada papi



Sunday, April 10, 2011

High - James Blunt


JAMES BLUNT LYRICS
"High"

Beautiful dawn - lights up the shore for me.
There is nothing else in the world,
I'd rather wake up and see (with you).
Beautiful dawn - I'm just chasing time again.
Thought I would die a lonely man, in endless night.
But now I'm high; running wild among all the stars above.
Sometimes it's hard to believe you remember me.

Beautiful dawn - melt with the stars again.
Do you remember the day when my journey began?
Will you remember the end (of time)?
Beautiful dawn - You're just blowing my mind again.
Thought I was born to endless night, until you shine.
High; running wild among all the stars above.
Sometimes it's hard to believe you remember me.

Will you be my shoulder when I'm grey and older?
Promise me tomorrow starts with you,
Getting high; running wild among all the stars above.
Sometimes it's hard to believe you remember me


liat video klip lagu jadi bikin aku pengen lari, lari dan terus berlari.. rasanya seger dan sehat gitu., 
kalau kamu gimana?

Friday, April 8, 2011

kisah dua jari

copy and paste dari Yahoo Messenger April 8th, 2011.
foto copyright Bayu Rizki, but I stole it from her FB's profile pic (can't steel from her ym).



        MilaParakkasi: itu foto jari dua artinya apa?     
        Bayu Ayu: arti persahabatan itu mba     
        MilaParakkasi: ooohhh     
        MilaParakkasi: is it for me?     
        Bayu Ayu: hihi iya      
        MilaParakkasi: >:d<     
        Bayu Ayu: :D     
        MilaParakkasi: byu bikin sendiri?     
        Bayu Ayu: coba deh perhatiin mukanya      
        Bayu Ayu: yang tinggi kan aku      
        MilaParakkasi: hahahaha      
        Bayu Ayu: yang pendek kamu       
        Bayu Ayu: mata ku kan bulat      
        Bayu Ayu: mata mu pendek     
        Bayu Ayu: iya bikin tapi nge jiplak  di film dorama jepang dan korea gitu     
        MilaParakkasi: mau dong foto itu. kirim lewat ym aja     
        MilaParakkasi: byu, kirimin yak      
        Bayu Ayu: gk    
        MilaParakkasi: lho kenapa ga boleh?     
        Bayu Ayu: gk mau gk mau    
        Bayu Ayu: males kamu nya masih mewek     
        Bayu Ayu: itu kan kamu nya senyum ceria gitu      
        MilaParakkasi: hahaha     
        MilaParakkasi: it's getting better    
        MilaParakkasi: and you'll see me smile for you     
        Bayu Ayu: akhh buktikan dulu baru aku kirim     
        Bayu Ayu: ntar aku buatin di tangan kamu juga hihii     
        Bayu Ayu:  kalo yang temenan pasti biasanya saling merangkul     
        Bayu Ayu: artinya temanmu saat sedih maupun bahagaia akan teteap metrangkul mu     
        MilaParakkasi: kapan jariku digambarin spt di foto?     
        Bayu Ayu: nanti kalo udah senyum lepas kayak di photo      


someday I will, Bayu. someday I'll smile like I used to be



Tuama dan Wewene



Tuama dan Wewene 
Coolman Deds

Di daerah saya Manado, pria dan wanita disebut tuama dan wewene.
Ada sebuah kisah tentang penciptaan pria dan wanita. Pada saat Sang Pencipta
telah selesai menciptakan pria, Ia baru menyadari bahwa Ia juga harus menciptakan
wanita. Padahal semua bahan untuk menciptakan manusia sudah habis dipakai untuk
menciptakan pria. 

Kemudian, Sang Pencipta merenung sejenak. Ia lalu
mengambil lingkaran bulan purnama, kelenturan ranting
pohon anggur, goyang rumput yang tertiup angin,
mekarnya bunga, kelangsingan dari buluh galah,
sinar dari matahari, tetes embun dan tiupan angin.
Ia juga mengambil rasa takut dari kelinci dan rasa
sombong dari merak, kelembutan dari dada burung dan
kekerasan dari intan, rasa manis dari madu dan
kekejaman dari harimau, panas dari api dan dingin dari
salju, keaktifan bicara dari burung kutilang dan nyanyian
dari burung bul-bul, kepalsuan dari burung bangau dan
kesetiaan dari induk singa.

Dengan mencampurkannya bahan semua itu, maka
Sang Pencipta membentuk wanita dan memberikannya
kepada pria. Pria itu merasa senang sekali karena
hidupnya tidak merana dan kesepian seorang diri.

Setelah satu minggu, pria itu datang kepada Tuhan. Katanya, “'Tuhan, ciptaan-Mu yang
telah Engkau berikan kepadaku membuat hidupku tidak bahagia. Ia bicara tiada henti
sehingga aku tidak dapat beristirahat. Ia minta selalu untuk diperhatikan. Ia mudah
menangis karena hal-hal sepele. Aku datang untuk mengembalikan wanita itu kepada-Mu,
karena aku tidak bisa hidup dengannya”.
“Baiklah,” kata Sang Pencipta. Ia pun mengambilnya kembali.

Beberapa minggu kemudian, pria itu datang lagi kepada Tuhan. Ia berkata, “Tuhan,
sejak aku memberikan kembali wanita ciptaan-Mu, kini aku merana kesepian.
Tiada lagi yang memperhatikanku, tiada lagi yang menyayangiku. Aku selalu
memikirkan dia. Ke mana pun aku pergi, aku selalu ingat dia. Makan tidak enak,
tidur tidak nyenyak. Aku rindu kepadanya.”

Di kala aku sendirian, kubayangkan wajahnya yang cantik, kubayangkan bagaimana
ia menari dan menyanyi. Bagaimana ia melirik aku. Bagaimana ia bercakap-cakap
dan manja kepadaku. Ia sangat cantik untuk dipandang, dan sedemikian lembut untuk
disentuh. Aku suka akan senyumannya. Tuhan, kembalikan lagi wanita itu kepadaku!”

Sang Pencipta berkata, “Baiklah”. Ia memberikan wanita itu kembali kepadanya.

Tetapi, tiga hari kemudian pria itu datang lagi kepada Tuhan dan berkata, “Tuhan, aku
tidak mengerti. Mengapa dia memberikan lebih banyak lagi kesusahan dari pada
kegembiraan. Dia semakin menyebalkan. Aku tidak tahan lagi dengan sikap dan
tingkah lakunya. Aku berdoa kepada-Mu. Ambillah kembali wanita itu.
Aku tidak dapat lagi hidup dengannya”.
Sang Pencipta balik bertanya, “Kamu tidak dapat hidup lagi dengannya?”

Pria itu tertunduk malu, ia merasa putus asa. Dalam hatinya ia berkata, “Apa yang
harus aku perbuat? Aku tidak dapat hidup dengannya, tetapi aku juga tidak dapat
hidup tanpa dia. Tuhan, ajarilah aku untuk mengerti apa arti hidup ini?”

“Belajarlah untuk memahami perbedaan dan belajarlah untuk berani menerima
perbedaan dalam hidupmu! Pahamilah dan usahakanlah apa yang menjadi kebutuhan
mendasar dari pasangan hidupmu!” jawab Tuhan.

Dan inilah enam kebutuhan mendasar pria dan wanita:
  1. Wanita membutuhkan perhatian, dan pria membutuhkan kepercayaan.
  2. Wanita membutuhkan pengertian, dan pria membutuhkan penerimaan.
  3. Wanita membutuhkan rasa hormat, dan pria membutuhkan penghargaan.
  4. Wanita membutuhkan kesetiaan, dan pria membutuhkan kekaguman.
  5. Wanita membutuhkan penegasan, dan pria membutuhkan persetujuan.
  6. Wanita membutuhkan jaminan, dan pria membutuhkan dorongan.

Monday, April 4, 2011

mom's birthday

mom is my long lost bestfriend
today is my mom birthday. she is 51 years old now. i called her this morning and i asked, how old are you now mom? she said, "oh, i am just turning into 15. so fresh and young!" and she laughed. ohh, i love you mom. though i never share you my stories, though i never share you my worries and my fear, though i never hug you whenever i feel so afraid of facing and living my own life., i care about you so much that i dont want to see you cry for me.
i will always listen to your stories. i am all ears whenever you need me to listen your whine over my sister and family stuffs. and i will always hold your hands when you shed tears...
happy birthday mom, please stay in good health.