kebaikan bisa datang dari mana saja, kapan saja dan oleh siapa saja. makanya yang namanya berperasangka buruk, menilai sesuatu-seseorang dari luar, kulit, ataupun tampilan saja sangat sangat dianjurkan untuk dihindari. gak heran deh ada kalimat yang terkenal, "don't judge a book by its cover". buku aja yang gak bisa pindah sendiri kecuali ada yg mindahin gak boleh dinilai hanya dari sampulnya. apalagi manusia yang punya otak, hati, tangan dan kaki untuk bergerak semau yang disuka.
sekembali dari menemani teman berobat selama 2 minggu, dikantor sudah ada 2 orang mahasiswa belanda, sebas dan marthe, yang akan melakukan penelitian di riau sampai bulan juli nanti. waktu itu mereka masih tinggal di losmen karena belum dapat kos2an. akhirnya pada suatu hari yang terik, aku-mba riza-pak kiki-serta sebas dan marthe mencari kos2an. si marthe kutawarin tinggal ditempatku tapi sebas gak bisa ikutan aku tawarin karena dia laki-laki dan di indonesia kan gak boleh tinggal serumah dengan laki-laki yg bukan keluarga.
akhirnya sebas ngekos disebelah rumah pak kiki, yang kamarnya akan dia share dengan mas alex sehingga jadi lebih murah bayarnya. pak kiki bilang ke sebas, "sebas, if you need anything you can call me".
gak nyangka deh kalimat sederhana betul2 ditepati bahkan lebih persisnya, pak kiki selalu siap sedia kapanpun bwt sebas, bahkan ketika sebas sebenarnya tidak begitu memerlukan. contohnya, beberapa malam yang lalu aku, marthe dan sebas makan malam di dekat rumah cempedak. pulangnya sebas mampir ke rumah, ngomong ngalor-ngidul. rencananya sebas mau pulang jalan kaki, tapi pak kiki telp dan mau jemput. katanya sih gak usah jalan kaki ke rumah karena sudah malam, kalau siang gak papa. wahh., salut deh sama pak kiki.
siang ini, aku ikutan ditawarin ke tempat pak kiki untuk makan siang.
aku tanya ke mas alex, "emang pak kiki lagi ada acara ya?"
"gak ada acara, cuman kan pak kiki tau klo sebas vegetarian dan makan di warung agak susah. jadi dimasakin dirumah pak kiki. marthe juga diajakin. mila bisa kan bawa motor?" jelas dan tanya mas alex.
"bisa" jawabku.
"nah, brarti bisa mbonceng marthe. aku biar sama sebast. kan gak bisa kalo mbonceng 3" jelas mas alex.
aku diam sejenak.., hhmmm brarti sebenarnya aku gak diajakin., yg diajakin tuh marthe., tp krn gak ada mbonceng, akhirnya ikut ngajak aku biar marthe bisa nyampe sana....
mau keki rasanya, tapi gimana ya..? aku juga bingung. abis niatnya pak kiki kan baik., jadi gak perlu diartiin macem2 kan? tapi kebetulan aku masih ada kerjaan yang mau aku selesaikan hari ini dan belum lapar juga, jadi aku bilang lah ke mas alex, "aku gak bisa karena masih ada kerjaan". awalnya sih rasa gak enak juga sm si marthe terutama., ntar dia pikir aku gak mau nganterin dia. tapi akhirnya ada orang lain yang mau ikutan kesana. jadilah mereka ber-4 ke tempat pak kiki.
aku hanya kagum saja sm pak kiki..,
beliau bisa sebegitu perhatiannya sama anak orang., sampai nawarin makan di rumah karena tahu sebas klo makan diwarung alamat hanya bisa makan nasi dan sayur dan telur karena lauk yang lainnya dia gak bisa. padahal pak kiki di kantor ini bukan orang dengan posisi tinggi dan gaji yang berkorelasi positif dengan jabatannya tentunya. tapi tetap bisa berbagi dengan apa yang dia miliki.
menjadi baik dan menjaga janji tidak perlu karena jabatan dan atau harta. ada juga orang yang lebih berada pun melakukan dua hal itu. gak ada rumusnya. apa yang dilakukan pak kiki adalah contoh nyata di kehiduapan yang aku jalani. semoga apa yang diberikan pak kiki untuk sebas menjadi berkah bagi pak kiki dan keluarga., aamiiin.
dont understand why you praised kiki, i think he prefers to help bules coz dutch are our suppressors in the past; mentality of inlanders !!!
ReplyDeletethats why kiki n gang dont need you to join the meals(coz you're a real indonesian, but im proud of being indonesian, proud of you too, girl); be kind to all humans, not only bules or dutches) sincere or not sincere..
tommy
mas tommy,
ReplyDeletetrims sudah mampir mbaca dan ngasih komen. apa yang mas tommy katakan betul, namun bisa jadi tidak smua seperti yang mas tommy katakan. mungkin aku memilih utk melihat sisi baiknya saja. selain dari itu tidak usah diikutkan, termasuk soalan pribumi atau bule, bule belanda atau bule yg lain.
trims ya mas tommy :-)
i recently had the experience which made me have to re-think about the inlanders mentality..
ReplyDeletei guess you're right.